Rabu, 26 Desember 2012

List akhir Tahun


Halo semua......... Selamat Liburaaan..
Aku sebenernya nggak tau ya mau ngapain buka blog, pertama aku nggak tau mau nulis apa kedua aku kasian sama blogku yang terlantar berbulan bulan. Jadi, postingan ini wujud masih peduli dengan blogku :D
Sampai sekarang aku nggak bisa liburan kemana mana :( . Mau kabur ke Solo, nggak ada jaminan aku pulang dengan selamat. Jadi, liburanku kali ini cuma ndownload film, baca sinopsis, makan, tidur, mandi.
Oke, karena libur cuma baca sinopsis sama download drama, ini beberapa review Drama-ku akhir akhir ini. 

1. Arang and the Magistrate 
Diawal episode 1 ada  cerita legenda-legenda kuno. Alkisah tentang perbatasan dunia antara hantu dan manusia yang telah retak dan tentang manusia yang tidak memiliki kemampuan untuk melihat hantu, sebaliknya hantu dapat melihat manusia. 
Kisah dimulai oleh seorang hantu yang bernama Arang ( Shin min ah ) yang sedang dikejar oleh utusan neraka. Ia berlari dan hampir menyentuh manusia. Manusia itu adalah Eun oh ( Lee Jun ki ) yang ternyata dia bisa ngeliat hantu tapi pura pura nggak liat.
Karena akhirnya Arang tahu Eun oh bisa melihat hantu, ia terus mengejar Eun oh untuk membantunya memecahkan misteri kenapa ia bisa mati begitu saja dan dia tidak ingat apapun siapa dirinya. Eun oh yang semula datang ke  Miryang untuk mencari ibunya yang dulu pergi meninggalkan dia saat masih kecil semula enggan untuk membantu Arang. Tapi karena binyeo yang dulu Eun oh berikan pada ibunya sekarang ada pada Arang, ia akhirnya mau membantu Arang. 
Lama kelamaan Arang terus protes kepada Kaisar langit karena kemtiannya tidak adil banginya, maka Kaisar langit mengabulkan permintaan Arang dengan mengubah Arang menjadi manusia dengan syarat ia harus memecahkan misterinya selama waktu 3 bulan purnama. Jika gagal, ia akan langsung dimasukkan ke neraka. Dan hingga sebelum waktunya habis, Arang akan terus hidup sebagai manusia walau di bunuh tidak akan mati.
Tubuh Arang yang abadi mengundang perhatianShaman yang menggunakan tubuh ibu Eun oh sebagai raganya ingin memiliki tubuh Arang agar Shaman itu bisa hidup abadi dan tidak terkalahkan.
Hampir saja karena  Arang ingin menyelamatkan ibu Eun oh ia bersedia memberikan tubuhnya. Tapi, karena drama drama biasanya berakhir bahagia maka drama ini enggak beda. Untuk sinopsis lengkapnya silahkan baca di Queen bee atau Pelangidrama atau terserah kalian ^^.

  2. Faith 



Faith ini ceritanya tentang seorang dokter bedah yang alih profesi jadi dokter bedah plastik bernama Yoo Eun soo. Cerita dimulai tentang kisah Hwata. Dokter dewa yang diutus dari langit. Tapi, tiba tiba Hwata hilang begitu saja. Kapan dan dimana Hwata datang ke bumi lagi , hal itu tidak ada yang tau.
Tahun 1351 di Georyo, Gerombolan Kerajaan dikawal oleh para Wuldachi untuk menuju istana beristirahat di sebuah penginapan. Pada suatu malam, pasukan musuh menyerang dan melukai leher Putri Yuan / Ratu No guk. Jang bin , tabib istana tidak  bisa mengobati lukanya karena luka di leher ratu mengenai nadinya. Dan jika salah potong, Ratu akan meninggal.
Semua orang pergi menuju gerbang langit untuk melakukan ritual memohon bantuan tabib langit, belum sempat ritual dilaksanakan, gerbang langit mengeluarkan pusaran dan membentuk lubang di tengahnya. Semua orang berdebat siapa yang akan masuk ke pusaran itu. Akhirnya Choi Young ( Lee Min ho ) masuk kepusaran itu dan dia tiba di sebuah tempat yang terang dan penuh cahaya. Tempat itu adalah Seoul 2012. Choi Young menuju sebuah gedung yang memasang baliho bedah plastik.
Eun soo ( Kim Hee sun ) yang sedang mengadakan presentasi diganggu oleh seorang pria berpakaian aneh yang tiba tiba masuk ke ruang seminarnya. Dan mengacaukan acaranya. Karena perhatian para peserta tidak lagi tertuju pada Eun soo.
Karena Choi Young dianggap mengacaukan acara , para petugas keamanan membawanya pergi. Choi Young terus mencari Eun soo, wanita yang dilihatnya tadi.
Eun soo yang tidak mau ikut dengan Choi Young terus dipaksa Choi Young dan kemudian Choi Young menyabet leher seseorang didekatnya untuk menjelaskan luka Ratu. Terpaksa, Eun soo mengobati pria yang terluka itu. Setelah operasi selesai dan pasien tadi masih hidup, Choi Young menyeret eun soo dan mengemasi alat alat yang digunakan Eun soo tadi  menuju gerbang langit. Sebelum masuk ke gerbang yang dilewati Choi Young, ia berjanji akan mengirim Eun soo kembali pulang. Akhirnya mereka berdua masuk ke pusaran itu dan tiba di Georyo.
Semua orang langsung mengantar Eun soo ke tempat Ratu. Eun soo yang masih tidak tau apa yang terjadi enggan mengoperasi wanita didepannya yang terluka, akhirnya setelah penjelasan Choi Young ia akhirnya mengoperasi Ratu.  Operasi selesai dan Eun soo kabur. Choi Young mencari Eun soo ke pasar dan menemukannya sedang disandera. Masalah seperti itu mudah diselesaikan bagi Choi Young. Kemudian ia membawa Eu soo ke gerbang langit dan menyuruhnya cepat pergi. Penasihat Jo menghalangi Choi Young dan membuat sebuah kecelakaan terjadi. Eun soo menusuk Choi Young denagn pedang Choi Young dan Choi Young jatuh di tanah. Terlambat bagi Eun soo untuk kembali ke Seoul, karena gerbang langit telah tertutup. Eun soo panik melihat Choi Young tak sadarkan diri, ia menuju Penginapan dan mengoperasi perut Choi Young yang terluka.  Karena gerbang langit telah tertutup, Eun soo harus terus menunggu sampai gerbang langit terbuka. Choi Young berjanji akan melindungi dan mengantarkanya pulang.
Drama ini temanya mirip dr. Jinj, tentang perjalanan dokter bedah ke masa lalu. Tapi jalan ceritanya masih beda kok. Bagus ceritanya ^.^ sinopsisnya 1-24 nya bisa kalian baca di kadorama, dramatized sama kutudrama. Happy reading bagi yang pengen baca.

3.  Nice Guy

Drama ini kereeeeeeeeeeeeeeeeennnnnn. Bagusssss. Temenku yang nonton drama ini setiap habis nonton mesti moodnya nggak normal wkwkwkwk. Karena ini ceritnya ada balas dendam balas dendamnya aku nunda nggak rencana mau baca sinopsisnya. Tapi, atas saran temenku ( yang satunya ) akirnya aku baca juga. Baru baca episode 1 aja udah kereeen dan akhirnya aku kecanduan drama ini. Nunggu ada sinopsis selanjut lanjutnya bikin nggak bisa nafas *alay.
Oke, drama ini emang ada unsur balas dendam nya. Tapi karena jalan ceritanya yang susah untuk dijelaskan karena terlalu kompleks (jiah) aku review singkat aja ya.
Seorang calon Dokter Kang Maru ( Song jung ki ) dipenjara selama 5 tahun untuk kesalahan yang tidak dilakukannya. Dia rela mengakui tindak kriminal pembunuhan itu karena ia menyukai nuna nya, Han Jae hee
( Park Si yeon ). Jadi sebenenya Han Jae hee yang jadi tersangka pembunuhan. Tapi Jae hee bilang, ia tidak bisa hidup lagi setelah dipenjara karena pekerjaan nya sebagai reporter yang selama ini ia lakukan akan sia sia. Jae hee yang sudah menelpon polisi untuk menyerahkan diri dicegah Maru dan menyuruh Jae hee pergi, dia berkata kalau dia ( Maru ) yang akan mengurusnya. Jadinya Maru yang dipenjara T.T
Sekitar 6 tahun kemudian, Di Jepang, Maru sudah keluar dari penjara. Sekarang pekerjaannya menjual tubuhnya untuk membiayai adiknya yang sakit sakitan==’.
Maru di jemput Jae gil sahabatnya dan kemudian akan kembali ke Korea. Di pesawat, ada seorang yang perempuan tidak sadarkan diri. Maka diumumkan bagi siapa saja yang dokter, agar menuju TKP karena keadaan korban kritis. Maru yang sekarang orang yang cuek dan tidak peduli dengan oranmg lain tutup mata tutup telinga mendengar berita tersebut. Atas ancaman Jae gil, Akhirnya Maru bersedia membantu perempuan tersebut yang dipanggilpanggil  “Direktur” . Perempuan tersebut bernama Seo Eun gi ( Moon Chae won ). Maru bertanya siapa walinya. Lalu datanglah seorang wanita muda berkata bahwa dia ibunya. Ketika melihat wajah wali Eun gi tersebut adalah Jae hee. Maru shock. Ditambah seorang anak kecil manggil Jae hee ‘ibu’ .  Selanjutnya,Dimulailah drama nice guy...... heheh
Maru bilang di bakal menyeret Jae hee kembali ke bawah agar balik ke Maru. Dia manfaatin Eun gi sebagai tangga nya untuk menyeret Jae hee dengan pura pura menyukai Eun gi. Tapi Eun gi yang tanpa curiga sama Maru kalo dimanfaatin ya manut manut aja. Tapi akhirnya episode 9 akirnya Maru suka Eun gi dengan tulus. Tapi episode selnjutnya,,, Eun gi yang hilang ingatan dan 1 tahun menghilang berubah jadi Eun gi yang polos, kekanak kanakan nggak inget Maru dulunya gimana nggak bisa nulis dan harus mulai belajar dari awal lagi L. Yang diinget Cuma Maru, orang yang disukainya dan menyukainya...==’ oke, selanjutnya silahkan baca sinopsisnya di Kutudrama sama Dramatized atau Myday atau pilihan anda masing masing J.

4. Cheongdamdong Alice

Aku sering salah ngucap Alice in Cheongdamdong. * serasa Alice in Wonderland==’
Terakhir, drama yang sampai sekarang masih saya ikutin sinopsinya( karena belum selesai tayang )... Cheongdamdong Alice J
Ceritanya tentang Seorang bernama Han Se kyung ( Moon Geun Young ) seorang desainer muda yang bertalenta bermimpi menjadi seorang desainer sukses di Cheongdamdong. Setelah ujian wawancara di sebuah  Perusahaan yang biasanya hanya menerima lulusan luar negri kali ini Se kyung yang lulusan dalam negri akhirnya diterima. Tapi ternyata, ia mendapat nilai terendah dan menjadi suruhan “Nyonya” istri direktur. Dan ternyata juga Nyonya-nya itu temannya sendiri yaitu Seo Yoon joo ( So Yi hyun ). Kisah bermula dari Seo In chan mantan pacar Sekyung yang menjual Tas  Artemis legal. Seo In chan yang juga punya hutang besar di Artemis berpeluang untuk dipecat dari Artemis. Se Kyung yang masih peduli dengan mantan pacarnya mengirim surat ke direktur Artemis ( Cha Seung jo ( Park Shi Ho ) mengubah namanya jadi Jean Thierry Cha) untuk mieminta keringanan. Surat Se Kyung yang membuat sang Direktur menangis 
( Karena direktur ini nggak bisa nangis karena suatu peristiwa) membuat sang direktur penasaran dengan Han Se kyung.
Ya, begitulah secuil ceritanya, silahkan lanjutkan sendiri baca sinopsis lengkapnya J kalo pengen. disini atau sini
 ^^ .
Thanks for reading  :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar